Bidang Keilmuan Komputer dan Informatika
Di Indonesia sendiri, berbagai bidang keilmuan yang tersedia untuk mendalami hal-hal yang berkaitan dengan teknologi komputer, dan informatika adalah salah satunya.
Bahkan satu dengan lainnya tidak terlalu banyak perbedaannya. Beberapa bidang keilmuan atau jurusan yang disediakan berdasarkan izin yang dikeluarkan oleh Direktorat Pendidikan Tinggi tersebut diantaranya adalah:
Teknik Informatika/Informatika.
Kecenderungan kepada bagaimana suatu alat dapat mengolah informasi maupun berkomunikasi, baik pada satu alat maupun antar alat lainnya.
Ilmu Komputer.
Kecenderungan kepada sains atau ilmu pengetahuan dari teknologi komputer.
Teknik Komputer.
Kecenderungan kepada perangkat keras dari komputer itu sendiri
Sistem Informasi.
Kecenderungannya pada pengolahan data-data sehingga data tersebut dapat dikelola dan menghasilkan informasi, Penerapan sistem informasi ini diantaranya adalah dalam mendukung operasi dari suatu organisasi: operasi, instalasi, dan perawatan komputer, perangkat lunak, dan data.
Manajemen Informatika.
Kecenderungannya kepada penggunaan komputer untuk pengolahan data menjadi suatu informasi, sehingga informasi tersebut dapat digunakan bagi pihak manajemen khususnya sebagai bahan untuk pengambilan keputusan.
Komputer Akuntansi.
Kecenderungannya kepada penggunaan komputer untuk keperluan spesifik dalam pengolahan data keuangan.
Kamis, 11 Desember 2008
Bidang Keilmuan Komputer dan Informatika
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar